Jambi - calon Walikota dan Wakil Walikota Jambi nomor urut satu, Maulana-Diza, mengukuhkan 23 tim relawan di Aula Bersama Kolam Pemancingan Donorejo, Pasir Putih, Kota Jambi Jumat 4 Oktober 2024. 

Meskipun hujan deras melanda, semangat relawan untuk mendukung pasangan ini tidak surut.

Mereka datang berbondong-bondong dengan niat tulus untuk memenangkan Maulana dan Diza dalam Pilwako Jambi 2024-2029.

Doktor Maulana, calon Walikota, mengungkapkan rasa terharunya melihat antusiasme relawan yang tetap hadir di tengah cuaca buruk.

“Kami sangat terharu dengan semangat tinggi para relawan yang menunjukkan keinginan untuk berjuang bersama demi kemenangan pasangan Maulana-Diza,” ujarnya.

Maulana meminta tim relawan yang telah dikukuhkan untuk segera bergerak dan memperkenalkan pasangan mereka kepada masyarakat.

Diza, calon Wakil Walikota, juga mengajak relawan untuk bersatu padu dalam mengenalkan program-program pasangan Maulana-Diza demi mewujudkan visi Kota Jambi yang lebih bahagia.