HALOJAMBI.ID,TANJABTIM-Politisi partai PAN dan sekaligus wakil bupati dikabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) provinsi Jambi Robby Nahliansyah dikabarkan hengkang dari partai PAN diduga berlabuh kepartai Nasdem.

Hal ini tampak jelas saat partai Nasdem mengadakan Rapat kerja (Raker) dijakarta tampak Robby Nahliansyah memakai Baju Nasdem dan turut menghadiri dalam rapat kerja partai yang diketuai oleh Surya Paloh di Jakarta Convention Center.15-18 juni 2022.

Robby yang dulu gagal dilantik sebagai ketua DPD PAN Tanjabtim oleh Zulkifli Hasan akibat diskriminasi politik, saat ini telah berlabuh kepartai tanpa mahar yang diketuai oleh Surya Paloh. Robby yang disisihkan dalam percaturan politik partai yang berlambang matahari, guna untuk mengikuti pesta demokrasi melalui pilkada pada tahun 2024 Robby harus hijrah dan hengkang dari partai PAN.

Diduga, guna Untuk memuluskan percaturan politiknya sebagai calon kandidat peserta pilkada 2024 mendatang. Awak media ketika mengkomfirmasi dengan ketua DPD Partai Nasdem kabupaten Tanjabtim Yudi Hariyanto Ey, beliau sendiri mengaku heran melihat H.Robby hadir di acara Rakernas Partai NasDem ."ya, saya sendiri heran dengan kehadiran beliau, Karena saya selaku Ketua DPD Partai NasDem sama sekali tidak pernah mengajak atau mengundang beliau untuk menghadiri acara Partai kami dan sangat tidak meyangka bisa ketemu beliau diacara Rakernas Nasdem. Ujarnya,

Kaau ditanya secara pribadi, saya selaku kader Nasdem sangat bangga dengan kehadiran beliau..Itu menunjukkan bahwa Nasdem merupakan partai yang terbuka bagi seluruh kalangan lapisan masyarakat. Imbuhnya.

Terkait isu kepindahan beliau kepartai Nasdem saya tidak dalam kapasitas untuk menjawab, alangkah baiknya kalau ditanyakan langsung kepada ketua DPW partai Nasdem kita Haji.Dr.Syarif Fasha. Ujar Yudi Hariyanto Ey,Atau yang lebih dikenal dengan panggilan Muk Yudi, menutup pembicaraan nya diujung telpon. Namun menurut politisi senior partai Nasdem Tanjabtim Yudi Hariyanto juga menyarankan agar awak media bisa mengkonfirmasi lansung ketua DPW partai Nasdem provinsi jambi.

Selanjutnya menurut ketua partai DPW Nasdem provinsi Jambi Syarif Fasha membenarkan kehadiran Robby Nahliansyah dirakernas partai Nasdem dijakarta,15-18 juni 2022, di jakarta convention center (JCC), namun Fasha belum memberikan pasti soal posisi Robby di Nasdem. Sampai berita ini dinaikkan ketua umum partai Nasdem dan ketua DPD PAN Tanjabtim belum dapat dikonfirmasi awak media.(kms)