Kabupaten Batang Hari Kamis (14/08/25) pagi memperingati Hari Pramuka ke-64 dengan melaksanakan upacara .Bupati Batang Hari Selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Batang Hari dalam hal ini diwakili oleh Asisten I Setda Batang Hari M. Rifa'i menjadi Pembina Upacara pada Peringatan Hari Pramuka ke-64 Tingkat Kwartir Cabang Batang Hari Tahun 2025 .

Dengan Menyonsong Tema "Kolaborasi Untuk Membangun Ketahanan Bangsa" Pembina apel dipimpin Asisten I Setda Batang Hari, Muhammad Rifai mewakili Bupati Batang Hari, Muhammad Fadhil Arief. Pada kesempatan tersebut, Fadhil Arief diwakili Asisten I Setda Batang Hari menyampaikan, Gerakan Pramuka diharapkan dapat berperan sebagai solusi strategis dalam membentuk karakter generasi muda yang berintegritas dan berwawasan kebangsaan. Dalam menghadapi tantangan kompleks seperti digitalisasi, disrupsi teknologi, dan ancaman sosial, Pramuka harus aktif dalam pendidikan karakter dan memberikan kontribusi positif kepada masyarakat.

" Sambutan tertulis Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka. Dalam amanat tersebut, disampaikan ucapan selamat memperingati Hari Pramuka ke-64 Tahun 2025, sekaligus harapan agar kwartir di semua tingkatan dapat berperan aktif mendorong lahirnya wirausaha muda pramuka melalui pelatihan dan pendampingan kewirausahaan, demi berkontribusi pada pembangunan ekonomi bangsa."sebut asisten1,(Zah)